My House Blog


Welcome to My House Blog ”


Senin, 12 September 2011

Kodam VI/Mlw Melaksanakan Latihan Mako Opsratgab (Operasi Darat Gabungan)

Balikpapan (12/9), Latihan Mako pada dasarnya merupakan latihan proses pengambil keputusan melalui prosedur hubungan komandan dan staf ditingkat Kotama Ops TNI dalam rangka menyusun rencana kontinjensi dan rencana operasi yang siap dioperasionalkan guna menghadapi ancaman bersifat kompleks maupun multi dimensional sehingga harus berintegrasi dengan matra lainnya (TNI AD, TNI AL dan TNI AU-Tri Matra TNI).
    Menurut Dankodiklat TNI bahwa Latihan Mako Operasi Darat Gabungan dilihat dari aspek operasionalnya latihan ini dapat meningkatkan kemampuan baik satuan maupun perorangan yang tergabung dalam Komando tugas gabungan dengan mengedepankan keterpaduan antar unsur angkatan untuk saling mendukung setiap pelaksanaan operasi gabungan TNI. Pesatnya perkembangan lingkungan strategis dipicu oleh kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi yang berdampak membawa implikasi baik langsung maupun tidak langsung terhadap keamanan dan stabilitas nasional.
     Mayjen TNI M. Sochib, S.E mengharapkan dengan dilaksanakan latihan mako dapat menyamakan persepsi dan interpretasi diantara peserta latihan terutama perwira TNI AD, TNI AL dan TNI AU dalam mengaplikasikan petunjuk operasi darat gabungan sebagai dasar pemecahan masalah-masalah yang terjadi di wilayah tanggung jawabnya.
     Latihan Mako Opsratgab tahun 2011 ini bertemakan, “Kodam VI/Mlw selaku Kogasgabrat melaksanakan operasi darat gabungan di wilayah tanggung jawabnya dalam rangka mendukung tugas pokok TNI” maka diharapkan  masing-masing matra akan merespon dengan cepat setiap persoalan  yang muncul di daerah tugas tanggung jawabnya tanpa mengesampingkan prosedur hubungan Komandan dan staf baik intern matra maupun antar matra.
    Peserta Latihan  Mako  Opsratgab ini adalah Panglima Kodam VI/Mlw  Mayjen TNI Tan Aspan, Kepala Staf (Kasdam) VI/Mlw Brigjen TNI O. Sudjatmiko,  Danrem 091/Asn Kolonel Inf Aries Martanto, Danrem 101/Ant Kolonel Inf Komaruddin Simanjuntak, Danrindam, para Asisten, Kabalak, Danbrigif 24, para Danyon serta para pejabat dari TNI AL dan TNI AU.
(Penerangan Kodam VI/Mlw)

1 komentar:

  1. Believe me..i wanna apdate my skill InsyaAllah wait me in my blog (my house blog)

    BalasHapus